DPRD Kota Palangka RayaHEADLINEPalangka Raya

Jadikan Motivasi Kegagalan Jadi Ibukota Baru

Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin.

PALANGKA RAYA,GERAKKALTENG.COM
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo telah mengumumkan lokasi Ibu Kota baru. Dari tiga kandidat kuat calon ibu kota baru, yakni Kalteng, Kalsel dan Kaltim, maka Presiden Jokowi lebih memilih Kaltim (Kalimantan Timur) sebagai tempat ibu kota baru tersebut.

Terlepas telah dipilihnya Kaltim sebagai lokasi ibu kota baru, maka menurut Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, bahwa Kalteng, khususnya Kota Palangka Raya akan terus berbenah, terutama dari segi pembangunan infrastruktur.

“Saya berharap masyarakat tidak terlalu meratapi kegagalan kota Palangka Raya tidak terpilih sebagai lokasi ibukota. Kita harus tetap optimis, bahwa Palangka Raya ke depan, dapat menuju kota berkembang yang setara dengan kota kota besar lainnya,”ungkapnya, jumat (30/8/2019).

Kedepan kanjut Fairid, Kota Palangka Raya, perlu banyak melakukan pembangunan menuju kota berkembang. Sebab itu kata dia, organisasi perangkat daerah harus bisa membuat rencana strategis pembangunan yang bisa diwujudkan secara bertahap dan real dengan kondisi keuangan daerah.

“Sekali lagi kita tidak perlu sakit hati dan patah semangat dengan gagalnya Kalteng, khususnya Kota Palangka Raya dipilih sebagai lokasi ibukota Pemerintah Indonesia,”ucapnya lagi

Justru imbuh Fairid, kegagalan tersebut dapat dijadikan motivasi.”Ya kita harus akui Kaltim dari segi pembangunan memang lebih layak,”tambahnya.

Dalam bagian lain, imbuh dia, upaya menggenjot pembangunan di Kota Palangka Raya harus dilalui dengan dukungan semua elemen masyarakat.

Sementara itu, tugas pemerintah daerah melalui setiap organisasi perangkat daerah (OPD), harus dapat memiliki perencanaan matang yang dapat disesuaikan dengan anggaran, untuk membangun infrastruktur penting ditengah masyarakat.

“Hindari pembiayaan mubazir, kalau bisa serap aspirasi masyarakat apa yang betul-betul diperlukan sebagai bentuk pelayanan kepada publik,”tandas.VD

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!