Barito TimurDPRD Barito Timur

Dinas pertanian Targetkan 8.000 Vaksin Rabies Tahun ini

Kepala Dinas Riza Rahmadi saat ditemui ruang kerjanya, kamis(12/9).

TAMIANG LAYANG, Gerakkalteng.com- Dinas Pertanian dan Perternakan Barito Timur (Bartim) melakukan program vaksin rabies di 10 kecamatan, dengan target 8000 pemberian vaksin rabies bagi hewan peliharaan, khsusnya anjing.

“Tim vaksinasi kami buat dua tim. tim pertama melakukan vaksinasi dan tim kedua menyisir ulang wilayah yang sudah dilakukan vaksin untuk memastikan tidak ada hewan yang terlewati atau tidak mendapatkan vaksin.” ujar Kepala Dinas Riza Rahmadi saat ditemui ruang kerjanya, kamis(12/9).

Untuk mencapai target bebas rabies (zero rabies). saat ini bartim memiliki dua unit pelaksana teknis dinas (UPTD) puskeswan yakni di Tamiang Layang dan Ampah.

Untuk UPTD Puskeswan Tamiang Layang meliputi wilayah kerja di Kecamatan Dusun Timur, Benua Lima, Patangkep Tutui, Awang, dan Paju Epat, sedangkan puskewan Ampah meliputi wilayah kerja di Kecamatan Dusun Tengah, Raren Batuah, Pematang Karau, dan Karusen Janang.

Disisi lain, Petugas vaksinator rabies dinas pertanian bidang perternakan, Wayan N Satriawan mengungkapkan, kegiatan vaksin tersebut sudah berjalan selama dua hari.

“kamu targetkan oktober bisa selesai program vaksin ini, namun kami tidak bisa memastikan jumlah hewan yang bisa disuntik rabies setiap hari karena tergantung pada tingkat kepadatan penduduk dan luas wilayah tempat melakukan vaksin,” ujar wayan.

Selain didatangi oleh petugas vaksinator, masyarakat Barito Timur juga dapat mendatangi langsung UPTD puskewan Tamiang Layang atau Ampah dengan membawa hewan kesayangan untuk divaksin rabies.(ag)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!