Barito TimurDPRD Barito TimurHEADLINE

Nilai Pancasila Musti Dijadikan Landasan Program Pemerintah

“Nilai Pancasila sejak lama telah menjadi landasan pembangunan daerah. Mantapkan pengalaman Pancasila dalam menjalankan pembangunan di kabupaten berjuluk Gumi Jari Janang Kalawah,” pinta Adolina, Selasa (4/2/2020).

FOTO : Anggota DPRD Barito Timur, Adolina Sendol saat melakukan kegiatan reses di pemilihan dapil I.

gerakkalteng.com – Tamiang Layang – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur, Adolina mengajak seluruh komponen pembangunan menerapkan pengamalan Pancasila dalam ragam kegiatan dan program pembangunan.

Ia mengungkapkan, Pancasila merupakan dasar negara. Lima pasal di dalamnya menjadi fokus pemerintah guna mewujudkan tata masyarakat yang berketuhanan, adil dan sejahtera.

“Nilai Pancasila sejak lama telah menjadi landasan pembangunan daerah. Mantapkan pengalaman Pancasila dalam menjalankan pembangunan di kabupaten berjuluk Gumi Jari Janang Kalawah,” pinta Adolina, Selasa (4/2/2020).

Menurutnya, eksekutif wajib menerapkan Sila Ketuhanan Yang Maha Esa dalam program pembinaan keagamaan, pembangunan sarana ibadah hingga bantuan pengembangan kehidupan beragama.

Nilai Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab juga perlu ditekankan. Masyarakat harus menyadari kesetaraan haknya di mata hukum maupun kesempatan berusaha. Sehingga dalam menjalankan kegiatan pembangunan, semuanya berhak berkontribusi dalam bentuk sumbangsih pemikiran hingga karya nyata.

Ia juga meminta, masyarakat harus menanamkan nilai Sila Persatuan dan Kesatuan melalui penekanan sikap saling menghormati dan menghargai perbedaan yang terjadi di tengah masyarakat.

“Sila keempat harus dimaknai dengan penerapan sikap mengutamakan semangat bermusyawarah untuk mencapai kata mufakat,” timpalnya.

Sebagai legislator, lanjut Adolina, pihaknya turut menyukseskan penerapan pancasila dalam pelaksanaan tugas dan fungsi wakil rakyat. Dicontohkan, sila kelima dituangkan dalam sikap proaktif menyerap kebutuhan masyarakat, tanpa membedakan suku, agama, ras ataupun budaya. (ag/agg)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!