Gunung MasHEADLINEHukum dan Kriminal
Bersama Motor Kesayangan, Pria Ini Ditemukan Membusuk Dalam Parit
Berdasarkan keterangan pihak keluarga, saat itu korban berangkat dari Desa Tewang Pajangan berniat menuju Desa Tumbang Ampit untuk mendatangi istrinya. Sebelum berangkat korban, sempat mengkosumsi minuman beralkohol bersama temannya.
gerakkalteng.com – Kuala Kurun –
Masyarakat Kabupaten Gunung Mas dibuat gempar atas penemuan sesosok mayat di dalam drainase wilayah Desa Tumbang Lampahung, Kecamatan Kurun pada Senin (13/7/2020) malam.
Jasad pria yang diketahui bernama Bibie (30) warga Desa Tumbang Ampit, Kecamatan Tewah tersebut, pertama kali ditemukan oleh pihak keluarganya sendiri. Nahasnya, kondisi korban yang tertimpa kendaraannya tersebut sudah membusuk dan mengeluarkan bau tidak sedap.
berdasarkan keterangan pihak keluarga, pada Kamis (9/7/2020) korban berangkat dari Desa Tewang Pajangan berniat menuju Desa Tumbang Ampit untuk mendatangi istrinya. Sebelum berangkat korban, sempat menkosumsi minuman beralkohol bersama temannya.
Usai minum, kemudian korban pulang ke rumahnya untuk meminjam uang sebesar Rp 200 ribu kepada keluarganya di Desa Tewang Pajangan. Selanjutnya korban berangkat ke Desa Tumbang Ampit sekitar pukul 03.00 WIB dengan mengendarai sepeda motor Yamaha vixon dengan nomor polisi KH 2703 TC.
Keesokan harinya, merasa curiga tak kunjung mendapat kabar dari korban, pihak keluarganya di Tewang Pajangan kemudian menanyakan keberadaan korban dengan istrinya di Desa Tumbang Ampit. Namun sang isteri menuturkan bahwa tidak mengetahui keberadaan suaminya atau belum sampai.
Mengetahui hal itu, istri bersama keluarganya berusaha menghubungi korban dengan handphone, namun tidak kunjung diangkat. Berselang 4 hari handphone korban tidak aktif dan keluarga pun berusaha mencari serta menanyakan keberadaan korban kepada orang-orang terdekat, namun upaya itu tidak membuahkan hasil.
Pada Senin, 13 Juli 2020 istri dan keluarga korban melapor ke Polres Gunung Mas tentang kehilangan korban atas nama Bibie tersebut. Kemudian ada berita dari keluarga bahwa korban ditemukan di jalan Lintas Kurun-Tumbang Miwan, tepatnya di Desa Tumbang Lampahung dengan kondisi sudah mulai membusuk di dalam parit beserta sepeda motornya.
Kapolres Gunung Mas, AKBP Rudi Asriman melalui Kapolsek Kurun, Iptu Sugeng Purwanto menuturkan, usai mendapat laporan penemuan mayat tersebut pihaknya langsung menuju lokasi untuk mengevakuasi korban ke RSUD Kuala Kurun dan mengamankan tempat kejadian perkara.
“Dari pengamatan di lapangan, diduga korban meninggal akibat kecelakaan karena tidak dapat mengendalikan laju sepeda motor yang di kendarainya. Sehingga korban terperosok ke dalam parit,” bebernya.
Adapun barang bukti yang ditemukan di sekitar TKP, yakni sepeda motor Yamaha Vixon warna biru, dan tas ransel berwana hijau.
“Saat korban ditemukan sudah dalam keadaan membusuk dengan kondisi sebagian tubuh korban sudah menjadi tengkorak,” pungkasnya. (agg/hms)