Barito TimurDPRD Barito TimurHEADLINE

Rusunawa Ini Jadi Alternatif Isolasi Pasien Covid-19

"Saya akan terus melakukan koordinasi secepatnya, mudah-mudahan dalam beberapa hari nanti dapat tempat isolasi untuk memudahkan penanganan dan menekan penularan Covid-19 di wilayah Kabupaten Barito Timur ini," ucap dr. Simon Biring, Senin (6/7/2020).

Keterangan : Rumah susun sederhana (rusunawa) bertempat di Desa Jaar Kecamatan Dusun Timur menjadi alternatif tempat isolasi representatif. Namun diakhir-akhir ini menjadi terkendala akibat lantaran masyarakat Desa Jaar menolak pasien Covid-19 untuk ditempatkan isolasi tersebut.

gerakkalteng.com – Tamiang Layang – Pemerintah Kabupaten Barito Timur melalui Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 bakal mengupayakan tempat isolasi baru untuk pasien yang terpapar Covid-19. Sebab kapasitas tampung di RSUD Tamiang Layang sudah tidak memungkinkan.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Timur, dr. Simon Biring mengatakan bahwa rumah sakit di daerahnya sudah tidak bisa lagi menampung pasien Covid-19. Karena untuk saat ini, mereka yang telah menjalani rapid test dengan hasil reaktif segera melakukan isolasi secara mandiri di rumahnya masing-masing.

“Saya akan terus melakukan koordinasi secepatnya, mudah-mudahan dalam beberapa hari nanti dapat tempat isolasi untuk memudahkan penanganan dan menekan penularan Covid-19 di wilayah Kabupaten Barito Timur ini,” ucap dr. Simon Biring, Senin (6/7/2020).

Dalam penjelasannya, sangat diperlukan tempat isolasi lain tersebut karena kita melihat kecenderungan kasus positif Covid-19 sekaligus reaktif warga. Begitu dikatakannya, kecenderungan pasien Covid-19 sangat meningkat dan berpengaruh pada sulitnya penangan, kata Kadis Kesehatan ini.

Untuk saat ini, begitu juga dengan kasus positif di Kabupaten Barito Timur mencapai kepala dua. Yakni sekitar 22 orang, dengan total rincian 11 orang masih dalam perawatan, 10 orang dinyatakan sembuh dan terakhir satu meninggal dunia, jelas Simon.

“Saya mengajak semua masyarakat Barito Timur untuk berdoa, semoga wabah Covid-19 ini. Akan segera berakhir dan aktivitas kembali normal seperti biasanya,” pungkasnya. (ags)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!