DPRD Gunung MasGunung Mas

Perbanyak Pengetahuan Melalui Budaya Membaca

”Dengan membaca, masyarakat akan memperoleh manfaat yang sangat besar, karena akan mendapatkan ilmu pengetahuan dan wawasan yang berguna bagi siapa saja. Hal seperti ini harus disadari oleh masyarakat kita,” ucap Lily, Rabu (25/11/2020).

Gerakkalteng.com – KUALA KURUN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas, Lily Rusnikasi mengajak seluruh masyarakat di daerah ini, untuk gemar dan membudayakan membaca. Ada banyak manfaat dan ilmu pengetahuan yang didapatkan dengan membaca.

”Dengan membaca, masyarakat akan memperoleh manfaat yang sangat besar, karena akan mendapatkan ilmu pengetahuan dan wawasan yang berguna bagi siapa saja. Hal seperti ini harus disadari oleh masyarakat kita,” ucap Lily, Rabu (25/11/2020).

Dia mencontohkan, ketika seseorang tidak pernah mengambil kursus maupun kuliah Bahasa Inggris, namun karena kebiasaannya yang gemar membaca buku dan majalah luar negeri, maka sedikit banyak yang bersangkutan bisa mengerti bahasa asing tersebut.

”Semua manfaat yang didapatkan dari aktivitas membaca tersebut, juga akan bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,” tutur Legislator dari daerah pemilihan (dapil) I mencakup Kecamatan Kurun, Mihing Raya, dan Sepang ini.

Dia pun mengajak para generasi muda, untuk membudayakan gemar membaca buku yang merupakan sumber ilmu pengetahuan lainnya. Dengan demikian, ini diharapkan akan mampu menciptakan generasi muda berkualitas dan dapat diandalkan dalam meneruskan pembangunan dan roda pemerintahan.

”Mari kita menggalakkan aktivitas membaca sejak usia dini, khususnya bagi para generasi muda yang ada di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini,” tukas Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini. (sog)

.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!