Katingan

Bupati Katingan Lantik 10 Penjabat Kepala Desa

Tahun ini ke 10 desa ini akan mengikuti pemilihan kepala desa atau pilkades serentak.

Kasongan – Bupati Katingan Sakariyas menlantik 10 penjabat kepala desa di wilayah Kecamatan Katingan Kuala, (10/2/2021).

Pelantikan ini untuk mengisi kekosongan setelah kepala desa definitif sebelumnya telah habis masa jabatan. Ke 10 desa ini yakni Desa Selat Baning, Sebangau Jaya, Subur Indah, Bumi Subur, Sungai Kaki dan Desa Jaya Makmur.

Kemudian Desa Makmur Utama, Kampung Keramat, Setia Mulia dan Desa Bakung Raya. Tahun ini ke 10 desa ini akan mengikuti pemilihan kepala desa atau pilkades serentak.

Bupati mengatakan pelantikan penjabat kepala desa dan pengambilan sumpah janji anggota badan permusyawaratan desa atau BPD ini tetap mematuhi protokol kesehatan.

Sakariyas berharap kepada penjabat kepala desa yang baru dilantik dan kepada anggota BPD yang baru diambil sumpah janjinya dapat memperhatikan kedudukan, tugas dan fungsi serta wewenangnya.

“Perlu juga saya sampaikan bahwa saat ini kita berada ditengah keadaan darurat bencana nasional yaitu pandemi Covid-19 dan saya minta kepada penjabat kepala desa yang baru dilantik dan anggota BPD yang baru diambil sumpah janjinya agar selaku memaksimalkan pencegahan penyebaran Covid-19 seperti memakai masker, sering mencuci tangan, dan menjaga jarak,” imbuhnya.

(tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!