Katingan

Sekda Katingan yang Baru Dilantik Tegaskan Tak Tergiur Politik

"Saya tidak mau tergiur dengan politik, sebab politik sudah ada bagian-bagian tertentu," tegas Sekda Kabupaten Katingan, Pransang, Senin, (31/6/2021).

Kasongan – Sekda Kabupaten Katingan, Pransang menegaskan jika dirinya tidak tergiur dengan politik.

“Saya tidak mau tergiur dengan politik, sebab politik sudah ada bagian-bagian tertentu,” tegas Sekda Kabupaten Katingan, Pransang, Senin, (30/6/2021).

Mulai hari ini, Pransang resmi menjabat Sekda Kabupaten Katingan definitif setelah dilantik oleh Bupati Sakariyas di Gedung Salawah Kasongan.

“Jadi, kedepan apabila ada pejabat kita yang ikut bermain politik, saya mudah saja menegur, saya bisa memanggil untuk membina, karena dari pejabat yang tertinggi yaitu sekda kalau dia terkontaminasi politik, ini yang membuat sekat-sekat pegawai negeri atau ASN,” sebut Pransang.

Pransang menegaskan, dirinya harus siap bekerja membantu bupati dan wakil bupati melayani semua masyarakat di Kabupaten Katingan sesuai dengan fungsi dan kewenangan yang diberikan dan ketentuan berlaku.

“Itu  yang ingin saya lakukan di Kabupaten Katingan ini. Mudah-mudahan semua ASN di Kabupaten Katingan ini tidak tersekat-sekat lagi, karena misi saya tidak akan mencampuri diri saya, tugas saya dengan politik,” tegasnya.

Lebih lanjut diutarakan Sekda, jika jabatan sekda ini adalah jabatan yang strategis. Jabatan itu bisa saja disalahgunakan lari ke politik dari amanah yang diberikan pada birokrasi.

“Tapi saya larinya ke birokrasi, sampai saya ke purnatugas nanti, saya menyelesaikan tugas ASN, saya melayani masyarakat itu,”.

Untuk itu, dirinya berharap kedepan apabila ada pejabat di Pemkab Katingan yang ikut bermain politik, dirinya bakal menegur ASN yang bersangkutan guna memberikan pembinaan.

“Tapi kalau komandannya sendiri (sekda) itu bergerak di koridor yang semestinya melayani masyarakat tidak campur dengan poltitik, maka enak kita menegur yang ikut poliik itu,” tutur Sekda Kabupaten Katingan, Pransang.

(tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!