DPRD Gunung MasGunung Mas

Terkait Jembatan Sei Kahat, Ini Ujar Wakil Rakyat Gumas

“Jembatan Sei Kahat yang ada di Kota Kuala Kurun sudah dilakukan perbaikan yang sebelumnya hanya jembatan terbuat dari kayu. Sekarang ini, sudah dilakukan dengan permanen itu hampir selesai. Untuk itu kami mengimbau, masyarakat agar bisa menjaga dengan baik,” ucap Anggota DPRD Gumas Iceu Purnamasari, Senin (4/10/2021).

GERAKKALTENG.com – KUALA KURUN – Puluhan tahun sudah lamanya belum ada perbaikan Jembatan Sei Kahat terletak di Kota Kecamatan Kurun, Kabupaten Gunung Mas (Gumas). Namun di 2021 sudah dilakukan perbaikan dan pembenahan, bahkan pembangunannya sudah hampir rampung. Menyingkapi hal itu, Pihak DPRD Gumas mengimbau, kepada masyarakat untuk menjaga dengan baik.

“Jembatan Sei Kahat yang ada di Kota Kuala Kurun sudah dilakukan perbaikan yang sebelumnya hanya jembatan terbuat dari kayu. Sekarang ini, sudah dilakukan dengan permanen itu hampir selesai. Untuk itu kami mengimbau, masyarakat agar bisa menjaga dengan baik,” ucap Anggota DPRD Gumas Iceu Purnamasari, Senin (4/10/2021).

Pada kesempatan itu, ia mengucapkan terimakasih kepada pemerintah yang sudah merealisasi pembangunan dari kontruksi jembatan Sei Kahat. Sehingga, masyarakat, khususnya di Kecamatan Kurun bisa melintasinya dengan baik nantinya dan tidak lagi membahayakan penguna jalan.

“Kami sangat terimakasih kepada pemerintah karena sudah melanjutkan perbaikan, dari jembatan Sei Kahat ini, sehingga masyarakat pun akan merasakan tanpa rasa was-was lagi, seperti sebelumnya,” ujarnya.

Selain itu, kata legislator dari dapil -I meliputi Kecamatan Kurun, Mihing Raya, dan Sepang itu mengatakan, pembangunan jembatan itu juga menggunakan dana sharing dana dari aspirasi lima anggota DPRD Gumas. Sehingga sangat bersyukur bisa dilanjutkan lagi oleh Pemda Gumas dalam merealisasikannya.

“Begitu juga masyarakat yang selaku penguna jalan saat melintasi nantinya agar selalu berhati-hati dan waspada, walaupun jalan dan jembatan itu sudah bagus. Kemudian di jalan tidak memperhatikan keselamatan. Artinya kita tetap berhati-hati saat di jalan demi keselamatan penguna jalan,” imbuhnya. (ga/sog)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!