DPRD Barito SelatanHEADLINE

Berharap AKD Bekerja Lebih Baik

Foto : Ir. HM. Farid Yusran, MM.

GERAKKALTENG.com – BUNTOK – Diharapkan mampu meningkatkan kinerja anggota, DPRD Kabupaten Barito Selatan melakukan rotasi Alat Kelengkapan Dewan (AKD), Rabu (31/3/2022).

Diterangkan oleh Ketua DPRD Barsel, Ir. HM. Farid Yusran, pemilihan yang dilakukan pada Rapat Paripurna sekitar Pukul 13.00 WIB tersebut, Jarliansyah dari Fraksi PDIP terpilih sebagai Ketua Komisi I menggantikan H. Raden Sudarto, sementara itu, Ketua Komisi II masih dipegang oleh Ensilawatika Wijaya (PDIP), sementara itu, Ketua Komisi III yang sebelumnya dipegang H. Zainal Khairuddin dari PPP kini digantikan oleh Hermanes (PDIP).

Sementara itu, H. Raden Sudarto alias H.Alex (PDIP) kini menjabat sebagai Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) dan Badan Kehormatan (BK) masih dipegang oleh Nurul Hikmah (PPP) sebagai ketua.

“Kepada para pimpinan AKD beserta anggota masing-masing, diharapkan dapat bekerja maksimal secara sinergi untuk melaksanakan 3 fungsi DPRD (legislasi, penganggaran dan pengawasan),” tukas Farid. (Petu/sog)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!