Barito Timur

Konsen Tingkatkan Kesehatan Masyarakatnya

Foto : Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas.

Gerakkalteng.com – Tamiang Layang – Selain ekonomi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Timur juga konsen meningkatkan kesehatan masyarakat melalui perbaikan sarana dan prasarana.

Kali ini, kata bupati, melalui bidang kesehatan walaupun belum mendapat dukungan dana pusat, daerah akan terus memberikan perhatian besar agar pelayanan yang diterima masyarakat maksimal.

Apalagi kata Bupati Ampera A.Y Mebas, selama ini bidang kesehatan menjadi salah satu program prioritas utama Pemerintah Kabupaten Barito Timur dibawa kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Barito Timur.

“Ada dua yang ditingkatkan untuk Puskesmas Tamiang Layang dengan anggaran sebesar Rp. 5 miliar dan Ampah Rp. 4,6 miliar,” kata bupati, Senin (28/11/2022).

Bupati Ampera, mengatakan gedung Puskesmas nanti diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan, khususnya di Kecamatan Dusun Tengah dan Dusun Timur. Hal itu sebut dia, merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Barito Timur merealisasikan visi dan misinya.

Katanya lagi, peningkatan puskesmas itu juga akan diiringi dengan status yang dimiliki. Tiga puskesmas miliki daerah yaitu Ampah, Tamiang Layang, serta Pasar Panas nantinya akan diusulkan menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD).

“Sistemnya lebih mengedepankan pelayanan dan tentunya memberikan keuntungan kepada puskesmas agar bisa mandiri,” demikian. (ags)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!