DPRD KatinganHEADLINE
Banyak Usulan Terkait Kebutuhan Pendidikan di Bagian Selatan Katingan
KASONGAN – Berdasarkan hasil reses dari Daerah Pemilhan (Dapil) II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan, ada banyak usulan terkait dengan kebutuhan untuk dunia pendidikan, baik itu fasilitas serta tenaga pendidik.
Disampaikan Eterly, hampir setiap desa di Kecamatan yang ada di dapil II menyampaikan aspirasinya terkait dengan kebutuhan serta penambahan untuk fasilitas sekolah terutama dibagian bangunan sekolah.
“Hasil reses kami yang dilaksankan pada tanggal 22 – 27 januari lalu, ada banyak usulan masyarakat terkait untuk rehab ataupun penambahan fasilitas belajat mengajar termasuk juga kebutuhan guru,”Ucap Eterly saat membacakan hasil reses dari dapil II saat pelaksanaan paripurna di kantor DPRD Katingan, jum’at (1/3) lalu.
Adapun usulan terkait dengan fasilitas sekolah dari Kecamatan Tasik Payawan yaitu usulan pagar keliling di SDN desa luwuk kiri, pagar SMPN-2 tasik payawan, bangunan baru SD di desa talingke, penimbunan jalan menuju SMP-1 tasik payawan sepanjang 27 meter.
Kemudian usulan terkait dengan dunia pendidikan di Kecamatan Kamipang yakni usulan bangunan baru satu ruang plus mobiler SMP Satu Atap desa talaga, bantuan bangunan tk dan bantuan sekolah paud di desa telaga, usulan penambahan tenaga guru agama di desa tampelas.
“Juga di kecamatan mendawai, di desa mendawai dan desa muara bulan meminta agar segera ada penambahan guru SD, hal ini musti bisa ditanggapi demi kemajuan pendidikan di kabupaten katingan,”Imbuhnya
Lebih lanjut Eterly juga menyampaikan terkait dengan kebutuhan-kebutuhan pendidikan di Kecamatan Katingan Kuala, adapun hal yang diusulkan diantaranya meubelair untuk sekolah SDN-1 singam raya sebanyak 50 set, usulan tenaga pendidik SDN-3 bangun jaya sebanyak dua orang, rehab gedung paud/tk di desa singam raya.
“Usulan dari desa bakung raya juga sama yakni usulan penambahan guru, serta masyarakat meminta agar terkait dengan selaksi P3K agar bisa memprioritaskan tenaga honor dari desa atau kecamatan,”Pungkasnya.
Dijelaskan Eterly bahwa ada banyak usulan terkait pendidikan di bagian selatan katingan, sehingga dirinya mengharapkan usulan rehab bangunan atau pembangunan gedung baru untuk sekolah bisa dianggarkan.
“Kami sangat berharap aspirasi ini bisa direalisasikan, terlebih juga masih banyak sekolah yang kekurangan tenaga pendidikan agar bisa diperhatikan oleh pemerintah,”Tutupnya.
(tri)