KapuasSlider

Horeee Bupati Kapuas Obati Kerinduan Warga

Kuala Kapuas,GK– Tak terasa safari ramadhan Pemerintah Kabupaten Kapuas memasuki hari ke 21, dimana dihari itu terdapat dua masjid yang menjadi sasaran buka bersama. Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat memimpin langsung safari ramadhan, Selasa (20/6) sore.

Dengan menggunakan empat buah speedbout rombongan menuju Masjid Nor Hidayah Desa Pangkalan Sari Kecamatan Basarang. Disini Bupati mendapat sambutan hangat dari masyarakat, karena warga tampak antusias untuk bersalam dengan pimpinan mereka.
Mulyadi selaku pengurus Masjid Nor Hidayah mengaku bangga sebab Bupati Kapuas berkenan meluangkan waktunya untuk mengunjungi desa mereka. “Saya mewakili warga menyampaikan ucapan terima kasih atas kesediaan Bapak Bupati karena berkenan ke tempat kami,” kata Mulyadi.
Dia menjelaskan secara singkat kondisi masjid. Menurutnya kubah masjid perlu peremajaan dan juga tempat mengambil air wudhu serta wc perlu perbaikan. Tak hanya itu kondisi jalan juga diminta perbaikan.
Menanggapi hal tersebut Ben mengatakan untuk jalan tahun ini akan diperbaiki dan untuk kubah/sungkul masjid, tempat wudhu serta wc akan segera diperhatikan.
Kemudian Bupati begegas menuju Masjid At Taqwa Desa Penda Ketapi Kecamatan Kapuas Barat menggunakan transportasi sungai speedbout. Disini warga juga terlihat bersemangat dan antusias menyambut kedatangan Bupati.
Pengurus Masjid At Taqwa Desa Penda Ketapi, Muhamad Safi’i menjelaskan betapa bahagianya mereka dengan kedatangan pimpinan Kabupaten Kapuas. “Terus terang, selama saya disini 31 tahun, baru pertama ini Bupati Kapuas ketempat kami. Kami merasa bersyukur sekali,” kata Safi’i. Dia berharap kunjungan ini dapat membawa kesejukan dan manfaat bagi desa mereka. (Rizky)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!