Kapuas

Bupati Kapuas Ikuti Lelang Amal

Kuala Kapuas

– Ditengah kesibukannya yang sangat padat Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat, menyempatkan diri mengikuti kegiatan lelang amal atau yang lebih dikenal dengan sebutan saprah amal untuk pembangunan Masjid Jami Al Falah, Jumat (29/9) malam di halaman Mesjid Al Falah Desa Anjir Serapat Baru km 8 Kecamatan Kapuas Timur.

Orang nomor satu di Kota Air itu tiba dilokasi acara sekitar pukul 22.00 wib, ia menyampaikan langsung permohonan maaf atas kedatangannya yang terlambat, hal tersebut dikarenakan kegiatan pada malam yang sama ia juga harus menghadiri empat kegiatan, yaitu di jalan Seroja, Pangkalan Rekan, Pulau Mambulau dan Anjir km 8 itu sendiri.
Lebih lanjut Bupati Kapuas menyampaikan rasa senang dapat berkumpul dengan warga setempat dan  melantunkan pantun untuk masyarakat, yang membuktikan bahwa Bupati Kapuas itu selalu ingat dengan masyarakat Anjir Serapat.
Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama membangun Kabupaten Kapuas dan Masjid yang ada. “Mari kita bergandengan tangan bersama-sama membangun Kabupaten Kapuas ini begitu juga dengan Masjid,” ucap Ben.
Ben juga mengajak agar dalam kesempatan itu bersama-bersama dengan penuh kekeluargaan melakukan saprah amal, dan melelang semua kue dan telur yang belum terlelang sampai ia datang. 
Masyarakat setempat pun terlihat sangat senang karena kue dan telur yang dilelang oleh orang nomor satu di Kota Air itu kembali dibagikan secara gratis untuk masyarakat sembari mendengarkan suara emas Pimpinan Daerah Kabupaten Kapuas itu. (hmskmf/fgk)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!