Katingan

Jadwal Debat Publik Putaran Dua Dimajukan

Komisioner KPU Katingan Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Usman Sitepu.

KASONGAN,GERAKKALTENG.COM – Pelaksanaan debat publik putaran kedua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Katingan yang semula dijadwalkan, Rabu 6 Juni 2018 akhirnya dimajukan satu hari. Keputusan tersebut telah diumumkan dan dimaklumi oleh semua pihak, termasuk oleh lima pasangan calon.

Komisioner KPU Katingan Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Usman Sitepu mengatakan, dimajukannya hari pelaksanaan tersebut dikarenakan padatnya jadwal pihak TVRI Kalteng selaku media penyiaran acara debat publik.

“Awalnya kami sudah menetapkan tanggal 6 Juni sebagai hari pelaksanaan, namun datang surat dari pihak TVRI Kalteng yang pada dasarnya meminta agar jadwalnya dimajukan. Sehingga mereka mempunyai waktu yang cukup untuk bekerja, mengingat jadwal kegiatan serupa di kabupaten/kota lainnya cukup berdekatan,” ungkapnya, Jumat (25/5).

Debat publik sengaja dilaksanakan sebanyak dua putaran, hal ini bertujuan untuk memberikan ruang dan waktu kepada semua pasangan calon untuk mempertajam serta menyakinkan masyarakat melalui program visi dan misinya masing-masing. Sekaligus memberikan kesempatan kepada masyarakat selaku calon pemilih untuk mencermati lebih dalam terkait program yang ditawarkan oleh para kandidat.

“Sebetulnya di dalam aturan boleh melaksanakan maksimal tiga kali debat publik, hanya saja KPU Katingan mengambil dua putaran saja. Dua kesempatan itu diharapkan, dapat menjadi referensi masyarakat untuk menentukan siapa pasangan calon yang akan dipilihnya nanti,” imbuhnya.

Secara umum, alur pelaksanaan debat publik putaran  kedua hampir sama seperti sebelumnya, hanya saja secara teknis terdapat tambahan sesi khusus. Jadi pada sesi atau segmen kedua akan diawali dengan menjawab pertanyaan yang diajukan oleh tim perumus. Kemudian pada segmen ketiga, kelima calon wakil bupatinya akan diberikan porsi untuk menjawab semua pertanyaan tim perumus.

“Sedangkan di segmen empat dan lima akan dilaksanakan debat antar pasangan calon, teknisnya setiap calon akan diberikan ruang untuk bertanya kepada kandidat lain dan menanggapi atas jawaban yang diberikan. Kalau di putaran pertama kemarin cuma bertanya dan menjawab, namun nanti akan diberikan tambahan untuk memberikan umpan balik,” jelasnya.

Berdasarkan rapat koordinasi dan evaluasi, secara umum pelaksanaan debat publik putaran pertama telah berjalan sukses. Semua pasangan calon juga memberikan apresiasi kepada KPU Katingan selaku pihak penyelenggara. Pasalnya, para kandidat merasa hak maupun unsur-unsur pada kegiatan itu telah terpenuhi dengan cukup baik.

“Yang jelas semua pasangan calon mengharapkan, agar debat selanjutnya harus dilaksanakan lebih baik lagi. Seperti mengimbau agar suasana debat publik nanti lebih hidup (meriah, Red) dan sebagainya. Pada dasarnya kami akan formulasilan usulan-usulan tersebut agar alur debat yang diharapkan bisa terlaksana sesuai harapan,” ujarnya.

Menurut Usman Sitepu, kegiatan debat publik putaran kedua nanti akan dijaga ketat oleh tim pengamanan yang tergabung dari unsur TNI/Polri dan jajaran Satpol PP Katingan. Sedangkan teknis atau pola pengamanan bakal diserahkan sepenuhnya kepada pihak Polres Katingan.

“Bentuk pengamanannya seperti melakukan sterilisasi di lokasi utama, memeriksa tubuh dan barang bawaan peserta maupun tamu/undangan yang masuk ke arena hingga melakukan patroli,” pungkasnya. (BS)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!