Barito TimurDPRD Barito Timur

Dewan Dukung Program Ekonomi Kerakyatan

Anggota DPRD Bartim Adolina Sendol

Tamiang Layang,GERAKKALTENG.COM-Anggota DPRD Bartim Adolina Sendol, mendukung penuh rencana pemerintah yang memprioritas program ekonomi kerakyatan tahun 2019. Pasalnya melalui program dimaksud, diharapkan bisa berdampak baik bagi peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Barito Timur.
“Saya sangat mendukung upaya pemerintah daerah, yang akan memprioritaskan program ekonomi kerakyatan tahun 2019. Sebab program itu langsung menyentuh kepentingan masyarakat dimasing-masing daerah hingga pelosok desa,”katanya saat dikonfirmasi awak media, Sabtu (7/7/2028) di Tamiang Layang.
Adolina juga menambahkan, selain program ekonomi kerakyatan yang jadi prioritas, maka program lain seperti infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan lainnya bisa tetap dilanjutkan hingga tuntas.
“Program lainnya yang belum tuntas dan ditingkatkan. Seperti infrastruktur, pendidikan, kesehatan, pertanian dan lainnya agar tetapkan ditingkatkan dan dilanjutkan hingga tuntas,”timpalnya.
Politisi Nasional Demokrat (Nasdem) ini juga mengharapkan melalui program yang sudah ditetap, bisa disambut dan didukung positif masyarakat. Sebab keberhasilan suatu program pembangunan tak lepas dari dukungan dan kerjasama dari warga masyarakat.
“Agar semua program pembangunan bisa berjalan lancar dan hasil maksimal, maka peran serta, kerjasama dan dukungan masyarakat sangat penting didalam mensukseskan setiap program pembangunan,”tandasnya.(Vri)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!