HEADLINEHukum dan KriminalKatingan

Polres Katingan Lakukan Pemusnahan Barbuk Narkotika

KASONGAN,GERAKKALTENG.COM – Polres Katingan melalui Satres Narkoba Polres Katingan melakukan pemusnahan barang bukti narkotika jenis sabu-sabu dari hasil penangkapan Tindak Pidana (TP) Narkoba , Rabu (12/9/2018) di mako Polres Katingan.

Adapun barang yang yang dimusnakan yaitu hasil tangkapan dari bulan Juli september 2018.

Pelaksanaan pemusnahan barang-bukti di hadiri oleh Wakapolres Katingan Kompol Ok. Azhar, Kasatbinmas Polres Katingan, Kasatresnarkoba Polres Katingan, Kasipidum Kejaksaan Negeri Katingan dan Staf Pidum Kejaksaan Negeri Katingan, serta para tersangka yang memiliki barang bukti.

Kapolres Katingan AKBP Elieser Dharma Bahagia Ginting S.I.K, mengakatan pemusnah dilakukan Wakapolres, Kasat Binmas, Kasat Resnarkoba dan Kasipidsus Kejaksaan Negeri Katingan dengan menunjukan barang bukti yang masih disegel dari kantor Pegadaian Kereng Pangi.

“Pemusnahan barang bukti dilakukan dengan ditumpahkan ke dalam larutan air yang bercampur vixal (deterjen) agar hancur dan larut,”Ujar Kapolres.

Setelah barang bukti dilarutkan, dilanjutkan dengan membuang ditempat yang aman.

Adapun barang-bukti yg dimusnahkan yaitu, narkotika jenis sabu sebanyak satu paket dengan berat kurang lebih 0.39 gram milik tersangka Ardianur, narkotika jenis sabu-sabu sebanyak 19 paket dengan berat kurang lebih 4.39 gram milik tersangka Misbahudin dan tersangka Peny Ruantie.

“Selain itu juga pemusnahan narkotika jenis sabu-sabu sebanyak tiga paket dengan berat kurang lebih 10.14 gram milik tersangka Samsul Rahman yang ditangkap pada (7/9) lalu,”Tungkasnya.
(Tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!