DPRD KapuasHEADLINEKapuas

Polsek Kapuas Hulu Silahturahmi dengan Toga dan Tomas

"Puji syukur kehadirat Allah SWT malam hari ini kita bisa berkumpul. Saya sangat bangga dengan kebersamaan ini, juga atas doa dan dukungannya untuk membantu menciptakan suasana aman, nyaman, dan kondusif di wilayah kita," ujarnya via selular.

 

gerakkalteng.com – KUALA KAPUAS – Dalam rangka menjalin silahturahmi dan tatap muka dengan tiga pilar Tokoh Agama (Toga) dan Tokoh Masyarakat (Tomas), Polsek Kapuas Hulu Polres Kapuas dan warga sekitar mengadakan doa bersama, Senin (30/9/2019) malam.

Kapolsek Kapuas Hulu Iptu Bimasa Zebua STK mengucapkan, rasa terima kasihnya atas kehadiran warga setempat. Sehingga bisa berkumpul untuk bisa bersama-sama bersilahturahmi dan berdoa dengan masyarakat yang di wilayah Desa Sei Hanyu, Kecamatan Kapuas Hulu, Kabupaten Kapuas.

“Puji syukur kehadirat Allah SWT malam hari ini kita bisa berkumpul. Saya sangat bangga dengan kebersamaan ini, juga atas doa dan dukungannya untuk membantu menciptakan suasana aman, nyaman, dan kondusif di wilayah kita,” ujarnya via selular.

Ia berharap, keamanan dan ketertiban tidak akan terwujud tanpa dukungan dari warga setempat. Hal itu patut menjadi catatan bersama agar terjalin sinergitas dengan baik, khsusunya tokoh-tokoh yang ada di daerah itu.

“Warga yang hadir sekitar 30 orang. Selama kegiatan situasi berjalan aman dan kondusif,”kata IPTU Bimasa Zebua. (SS3)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!