DPRD KatinganKatingan

Anggota Polsek Katingan Hilir Kawal Ketat Pendistribusian Vaksin Sinovac

Kapolres Katingan AKBP Andri Siswan Ansyah, S.I.K., melalui Kapolsek Katingan Hilir Iptu Eko Priono, selasa (1/2/2021) ketika dikonfirmasi menuturkan bahwa anggota Polsek Katingan Hilir melakukan pengawalan pengamanan pendistribusian vaksin, senin (1/2) kemarin.

 

Kasongan – Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan telah mendistribusikan vaksin Covid-19 dengan merk Sinovac ke Puskesmas di wilayah Kecamatan Katingan Hilir, Kecamatan Tasik Payawan dan Kecamatan Kamipang.

Untuk memastikan pendistribusian dari pengeluaran vaksin di Instalasi Farmasi Dinkes Kabupaten Katingan hingga sampai ke tujuan, Aipda Noor Hendra bersama dengan personil Polres Katingan melakuan pengamanan dan pengawalan secara ketat.

Kapolres Katingan AKBP Andri Siswan Ansyah, S.I.K., melalui Kapolsek Katingan Hilir Iptu Eko Priono, selasa (1/2/2021)  ketika dikonfirmasi menuturkan bahwa anggota Polsek Katingan Hilir melakukan pengawalan pengamanan pendistribusian vaksin, senin (1/2) kemarin.

“Hal ini kami lakukan untuk memastikan keamanan vaksi yang akan di distribusikan ke beberapa wilayah kecamatan,”Ujar Kapolsek

Kegiatan pendisitribusian vaksin dilakukan oleh tim kesehatan Dinkes Kabupaten Katingan menggunakan kendaraan R6 truk Instalasi Farmasi Dinkes Kabupaten Katingan dan vaksin disimpan didalam box khusus.

“Vaksin ini terlebih dahulu akan diberikan kepada tenaga kesehatan yang berada di puskesmas sesuai dengan jadwal yang telah diatur oleh pihak Dinas Kesehatan,”Tuturnya.

Disampaikan Iptu Eko, sebanyak 179 vial vaksin akan didistribusikan ke puskesmas yang berada di Kecamatan Katingan Hilir, Kecamatan Tasik Payawan dan Kecamatan Kamipang.

“Adapun kegiatan pengawalan ini dilakuan untuk mengamankan petugas Instalasi Farmasi serta Vaksin Sinovac  yang dibawa agar selamat sampai tujuan serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di luar dugaan”,Jelas Kapolsek.

(tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!