DPRD Pulang PisauPulang Pisau

Sukseskan Penyelenggaraan Pesparawi

"Tentu ini harus di persiapkan dari sekarang, agar pada saat pelaksanaan nantinya sarana dan prasarana yang dibutuhkan sudah tersedia dengan baik," kata Rini.

PULANG PISAU – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis), mengajak seluruh masyarakat di Bumi Handep Hapakat bersama-sama mensukseskan penyelenggaraan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) tingkat Kabupaten Pulpis yang akan di gelar di Kecamatan Maliku tanggal 29 Oktober hingga 4 November 2019 mendatang.

Hal tersebut disampaikan legislator dari Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis), Sri Harini Margeretha, kemarin (21/10/2019).

Srikandi Nasdem yang akrab disapa Rini tersebut mengajak kepada seluruh masyarakat di Bumi Handep Hapakat bersama-sama mendukung dan mensukseskan penyelenggaraan Pesparawi tingkat Kabupaten Pulang Pisau di Maliku mulai 29 Oktober hingga 4 Sepetember 2019 mendatang. Selain itu, Rini juga mengingatkan kepada pihak panitia agar terus melakukan berbagai persiapan demi suksesnya pelaksanaan even tersebut.

“Tentu ini harus di persiapkan dari sekarang, agar pada saat pelaksanaan nantinya sarana dan prasarana yang dibutuhkan sudah tersedia dengan baik,” kata Rini.

Dia menjelaskan, sarana dan prasarana yang dibutuhkan dalam rangka mendukung suksesnya penyelenggaraan Pesparawi itu diantaranya Gereja, tempat parkir, MCK dan pemondokan bagi kontingen dari seluruh kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Pulpis tidak kalah pentingnya jaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan pesparawi berlangsung. Jaga kekompakan persatuan dan kesatuan.

Menurutnya, suksesnya penyelenggaraan Pesparawi tingkat Kabupaten Pulang Pisau pada tahun 2019, diharapkan bisa dijadikan tolak ukur persiapan untuk penyelenggaraan tingkat Provinsi Kalimantan Tengah yang rencananya akan dilaksanakan.di Kabupaten Pulang Pisau tahun 2020 mendatang.

“Penyelenggaraan Pesparawi tingkat Kabupaten ini bisa dijadikan sebagai tolak ukur dan evaluasi, sehingga dapat diketahui sarana dan prasarana apa yang harus dibenahi dan disiapkan guna mendukung suksesnya penyelenggaraan Pesparawi tingkat provinsi Kalimantan Tengah yang rencananya akan di selenggarakan di Kabupaten Pulang Pisau tahun 2020 mendatang,” tandasnya. (hrs)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!