Barito Timur

Lestarikan Kuliner Khas Barito Timur, Disbudparpora Gelar Lomba Magenta

Foto : Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan.

Gerakkalteng.com – Tamiang Layang – Penjabat (Pj) Bupati Barito Timur, Indra Gunawan terus mendorong munculnya menu makanan khas lokal Barito Timur yang baru.

Oleh karenanya, Indra Gunawan memberikan apresiasi Lomba Magenta yang digelar di Ruang Terbuka Hijau.

“Ini adalah dukungan dari pemerintah Kabupaten Barito Timur untuk menjaga kelestarian makanan tradisional, yang tentunya kita harus perkenalkan kepada seluruh masyarakat, kepada anak-anak muda Barito Timur,” kata Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan, Sabtu (25/11/2023).

Menurutnya, menu makanan yang dihasilkan dari lomba ini harus diaplikasikan menjadi variasi pangan keluarga.

“Bawasanya kita ada ciri khas dan harapannya, makanan tradisional kita ini terjaga dengan baik di lestarikan dan menjadi satu komoditi lokal yang dapat juga membuat masyarakat bangka memiliki nama satu kuliner Magenta. Ternyata Magenta itu mudah, murah, dan tidak susah membuatnya,” ujarnya.

Pj Bupati yang didampingi oleh istri. Melly Novita Indra Gunawan mencicipi menu yang ditampilkan dari masing-masing kecamatan yang ada di Kabupaten Barito Timur.

Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan, sempat mengunjungi dan memborong beberapa produk kuliner.

“Terkait dengan UMKM dengan adanya acara-acara seperti ini, harapan kami juga bawasanya dapat menggerakkan perekonomian sekitar tempat. Adanya acara dan di ikut sertakan masyarakat UMKM dan tentunya dengan adanya kegiatan ini diharapkan pertumbuhan ekonomi sekitar Barito Timur dapat di galakan,” jelasnya.

Selain itu, kebijakan ini juga dimaksudkan untuk mengenalkan dan melestarikan makanan khas lokal Barito Timur yang memiliki cita rasa khas dan beragam.

“Masyarakat berusaha ikut serta artinya dapat berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan,” demikian. (ags)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!