Barito Timur
Profil Singkat dan Karier Pj Bupati Barito Timur
Foto : Profil riwayat Jabatan Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan.
Gerakkalteng.com – Tamiang Layang – Sekertaris Direktorat Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Indra Gunawan,. SE., MAP resmi menjabat sebagai Penjabat (Pj) Bupati Barito Timur menggantikan Ampera A.Y Mebas – Habib Said Abdul Saleh, Bupati dan Wakil Bupati periode 2018-2023.
Laki-laki kelahiran Tanjung Karang 15 Juli 1970 ini menyampaikan, bahwa beliau akan meneruskan program Bupati dan Wakil Bupati Barito Timur periode 2018-2023 yang mempunyai dampak positif kepada masyarakat Barito Timur.
Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan,. SE., MAP merupakan putra daerah Provinsi Lampung, lahir dan besar di Tanjung Karang.
Beliau menyelesaikan S2 di Universitas Gajah Mada 2012 silam.
Sebelum menjabat Sekertaris Direktorat Jenderal Bina Administrasi kewilayahan, ia juga sempat menjabat sebagai Plh Direktur Polisi Pamong Praja dan Perlindungan Masyarakat, Plh Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan.
Suami dari Ibu Melly Novita,. S.H.,M.K.M ini mempunyai hobi olahraga. Pasangan ini memiliki tiga orang Putri. (ags)